Bupati Mimika, Eltinus Omaleng: Sudah habiskan 17 gunung Papua, kami mau Freeport tutup
Bupati Mimika, Eltinus Omaleng meminta pemerintah Jokowi-JK untuk mengelola sendiri tambang emas di Papua. PT Freeport Indonesia selama ini menurutnya tidak memberikan kesejahteraan kepada masyarakat Papua.
Menurut Eltimus, Freeport telah membabat habis 17 gunung di Papua, namun warga Papua tidak merasakan dampaknya.
"Kalau dari pemerintah, kami mau Freeport itu tutup, sudah habis 17 gunung, kami kasih tahu saja Freeport tutup kalau negara miliki perusahaan ya kelola sendiri saja," katanya di Jakarta, Selasa (7/3).
Meski demikian, Eltinus Omaleng mendukung demo yang dilakukan oleh karyawan PT Freeport Indonesia di depan Kementerian ESDM, Jakarta, siang ini.
Menurutnya, para karyawan pernah menemuinya untuk meminta dana membeli tiket ke Jakarta. Sebab, mereka mempunyai tanggung jawab kepada keluarganya, sehingga mereka harus menyampaikan aspirasinya.
"Saat itu mereka minta ke saya untuk memberikan tiket pesawat, peduli Freeport waktu mereka datang kepada saya. Dan mereka ini memang karyawan di mana seperti kalau mereka putus punya kredit di bank, dan oleh mereka itu, dan itu memang adalah risiko di mana perusahaan bangkrut atau apapun itu adalah resiko," kata dia. [idr]
Menurut Eltimus, Freeport telah membabat habis 17 gunung di Papua, namun warga Papua tidak merasakan dampaknya.
"Kalau dari pemerintah, kami mau Freeport itu tutup, sudah habis 17 gunung, kami kasih tahu saja Freeport tutup kalau negara miliki perusahaan ya kelola sendiri saja," katanya di Jakarta, Selasa (7/3).
Meski demikian, Eltinus Omaleng mendukung demo yang dilakukan oleh karyawan PT Freeport Indonesia di depan Kementerian ESDM, Jakarta, siang ini.
Menurutnya, para karyawan pernah menemuinya untuk meminta dana membeli tiket ke Jakarta. Sebab, mereka mempunyai tanggung jawab kepada keluarganya, sehingga mereka harus menyampaikan aspirasinya.
"Saat itu mereka minta ke saya untuk memberikan tiket pesawat, peduli Freeport waktu mereka datang kepada saya. Dan mereka ini memang karyawan di mana seperti kalau mereka putus punya kredit di bank, dan oleh mereka itu, dan itu memang adalah risiko di mana perusahaan bangkrut atau apapun itu adalah resiko," kata dia. [idr]
Selengkapnya: https://www.merdeka.com/uang/bupati-sudah-habiskan-17-gunung-papua-kami-mau-freeport-tutup.html
0 Response to "Bupati Mimika, Eltinus Omaleng: Sudah habiskan 17 gunung Papua, kami mau Freeport tutup"
Post a Comment