-->

Subscribe Us

Alamak..! Dahnil Anzar Tak Yakin Prabowo-Sandi Bebas Korupsi

Alamak..! Dahnil Anzar Tak Yakin Prabowo-Sandi Bebas Korupsi

Saya sebenarnya ingin ketawa. Tapi takut dosa. Bagaimana tidak jika Dahnil Anzar Simanjuntak sebagai juru bicara Prabowo-Sandi justru mempermalukan Prabowo-Sandi itu sendiri.

Sebagai seorang juru bicara seharusnya Dahnil membela kepentingan Prabowo-Sandi tapi ini malah mempermalukan orang yang menjadikan dirinya sebagai juru bicara. Dahnil bahkan menyatakan bahwa Prabowo-Sandi tidak bebas korupsi.


"Jadi, nyaris beliau-beliau ini bersih terkait dengan kasus korupsi. Kalau nggak, nggak mungkin saya berdiri di sini, bareng dengan Bang Sandi. Itu pertama," terang Dahnil.

Coba perhatikan pernyataan dari Dahnil Anzar yang saya kutip dari detik.com. Ada yang aneh? Kalau kalian teliti kalian akan menemukan sebuah kata yang menyatakan bahwa Prabowo-Sandi itu tidak bebas dari korupsi.

Kata-kata tersebut adalah “nyaris beliau-beliau ini bersih terkait dengan kasus korupsi”, kata nyaris yang disebutkan oleh Dahnil Anzar bisa menyatakan bahwa Prabowo-Sandi itu tidak bebas dari korupsi. Bagaimana kita membuktikannya?

Jika suatu waktu kalian mendengar teman atau pun anggota keluarga kalian menyatakan bahwa dirinya nyaris terlibat kecelakaan lalu lintas, apakah kalian menganggap bahwa teman atau anggota keluarga kalian sudah terlibat kecelakaan lalu lintas? Tentu tidak, bukan?

Karena teman atau anggota keluarga menyatakan bahwa ia ‘nyaris’ atau dengan kata lain hampir saja. Hampir saja terlibat kecelakaan. Artinya dirinya tidak benar-benar terlibat dalam kecelakaan tersebut.

Atau kita menggunakan contoh lain, seorang pengusaha mobil nyaris dirampok. Apakah pengusaha tersebut sudah dirampok? Tidak. Tapi hampir saja dirampok. Tapi perampokan itu tidak benar-benar terjadi, bukan?

Tapi bagaimana kalau kita mendengar kata, “nyaris bersih?” Apakah maksudnya benar-benar bersih? Tidak. Tidak benar-benar bersih. Tetapi hampir bersih. Artinya, kalau Dahnil Anzar mengatakan bahwa Prabowo-Sandi nyaris bersih dari korupsi, itu mengartikan bahwa Prabowo-Sandi tidak benar-benar bersih dari korupsi.

Kalau juru bicara Prabowo-Sandi saja meragukan kebersihan Prabowo-Sandi dari kasus korupsi apalagi kita sebagai masyarakat umum? Apakah kita harus percaya bahwa mereka bebas dari korupsi?

Dalam mencari seorang pemimpin untuk negara ini, tentu kita harus mencari seorang pemimpin yang benar-benar bersih dari kasus korupsi. Seorang pemimpin yang tidak terlibat dalam kasus-kasus korupsi yang melanda negeri ini. Seorang pemimpin yang menjadikan korupsi adalah musuh besarnya. Bukan seorang pemimpin yang ‘nyaris bersih’ dari korupsi.


Jadi, bagaimana mungkin kita bisa memilih Prabowo-Sandi jika juru bicaranya saja meragukan kebersihan mereka dari korupsi? Bagaimana mungkin kita menjadikan mereka pemimpin negeri ini kalau untuk korupsi saja mereka kompromi? Padahal negeri ini sudah darurat korupsi.

Negeri ini sudah terlalu banyak dirugikan oleh kasus-kasus korupsi. Dari korupsi yang ecek-ecek sampai kasus mega korupsi melanda negeri ini. Ada yang sudah diputus pengadilan ada pula yang masih belum terungkap. Semuanya menjadi PR bagi pemimpin yang akan datang.

Kalau pemimpinnya saja tidak bersih dari korupsi, bagaimana mungkin dapat memberantas korupsi-korupsi yang melanda negeri ini? Kita harus mempunyai seorang pemimpin yang tegas terhadap korupsi. Yang tegas memberantas korupsi. Yang mendukung penuh kinerja KPK. Yang bukan malah ingin mengkebiri KPK.

Keberadaan KPK masih diperlukan oleh negeri ini. Masih banyak pejabat negara yang tak segan-segan menggunakan uang negara untuk kepentingan dirinya sendiri. Yang tak malu-malu menggunakan jabatannya untuk kepentingan dirinya sendiri.

Apa yang dikemukakan oleh Dahnil Anzar seharusnya menjadi perhatian kita semua. Bahwa Prabowo-Sandi itu tidak bebas dari kasus korupsi. Tidak bebas dari korupsi. Kalau calon pemimpin sudah tidak bebas korupsi apa yang dapat kita harapkan dari mereka?

Mungkinkah KPK akan langsung dibubarkan oleh mereka, bahkan ketika mereka baru saja dilantik? Itu juga yang menjadi ketakutan kita semua. Kalau pun tidak, kedigdayaan KPK akan mereka kebiri. Mereka akan pangkas kekuasaan KPK menjadi tidak bertaring lagi. Alias mandul.

Namun harapan kita adalah semoga mereka tidak terpilih menjadi pemimpin negeri ini. Jika kalian mencintai negeri ini, kalian harus yakin bahwa bukan mereka yang terpilih di bulan April tahun depan. Karena risikonya terlalu tinggi jika mereka memimpin negeri tercinta ini.

Bukan begitu kura-kura?

Sumber berita dapat dibaca di detikcom

#JokowiLagi


0 Response to "Alamak..! Dahnil Anzar Tak Yakin Prabowo-Sandi Bebas Korupsi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel