Warganet Bingung Ada 'Muhammad' di Nama Prabowo

"Sejak kapan Mon pak Wowo ditambahin namanya di depan," tanya si pengunggah.
Enggan tinggal diam, salah satu pendukung dari Prabowo - Sandiaga langsung membalas cuitan dari pendukung Capres - Cawapres nomor urut 01 Joko Widodo atau Jokowi tersebut. Ialah @AkunTofa yang kemudian memberikan komentar atas cuitan poster itu.
"Banyak orang Jawa ditambahi nama Albertus, biasa saja. Sejak kapan bisa begitu?," cuitnya.
Kampanye Akbar di GBK
Sebelumnya pada Minggu (7/4/2019) kemarin, Prabowo Subianto bersama Sandiaga Uno menghadiri kampanye akbar bersama ribuan pendukungnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Massa pendukung yang diklaim kubu Prabowo mencapai satu juta orang itu menyebut di kawasan GBK sejak subuh hari.
Kampanye akbar Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno itu pun merajai pembahasan di jagat maya. Trends24.in mencatat, tiga tagar terkait kampanye pasangan calon presiden nomor urut dua ini juga merajai trending topic Twitter Indonesia.

Ketiga tagar tersebut adalah #TheGreatCampaignOfPrabowo, #AkalSehatPutihkanGBK, dan #10HariLagiGantiPresiden masing-masing bertengger di urutan 1-3 topik paling populer di Twitter Indonesia.
Beberapa warganet dan simpatisan Prabowo - Sandiaga nampak ikut menyemarakan ketiga tagar tersebut.
"Adios Mister President Jokowi and Welcome 8th President of Indonesia @Prabowo. We are ready for the great emendation. #TheGreatCampaignOfPrabowo," cuit akun @MadhRidho.
Sementara itu, warganet lainnya yang turut menghadiri kampanye akbar tersebut tidak bisa menutupi kekagumannya terhadap suasana di SUGBK.
"Keren banget #AkalSehatPutihkanGBK," tulis @diska_apriani singkat yang disertai unggahan foto suasana terkini di SUGBK.
Sedangkan Enrico Alessandro mengutarakan optimismenya bahwa pasangan Prabowo - Sandiaga akan memenangkan Pemilu 2019 pada 17 April mendatang.
"Dapat kiriman video pagi ini dari temen-temen GMI yang menandakan #10HariLagiGantiPresiden. A great day to celebrate God’s wonderful works. God Bless You Sir @prabowo, The Lord bless you all, our people power! InsyaAllah menang! #TheGreatCampaignOfPrabowo #AkalSehatPutihkanGBK," tandasnya.
0 Response to "Warganet Bingung Ada 'Muhammad' di Nama Prabowo"
Post a Comment